Sabtu, 11 Februari 2012

Bagaimana agar kelas II masuk pagi?


SDN KARANGGENENG 01 UPT DISDIKPORA KEC. KANDEMAN KAB. BATANG
Alamat: Desa Karanggeneng RT.06 RW.01 Kec. Kandeman

Jumlah siswa 220, Rombelnya ada 6, Jumlah kelas ada 5, namun karena jumlah lahan terbatas, kami tidak mendapatkan proyek RKB. Sehingga sementara waktu kelas II harus berangkat siang. Kondisi ruang kelas belum ada langit-langit, anak-anak masih dapat membilang jumlah genteng, reng, atau kayu usuknya karena masih dapat terlihat dari bawah. Bagi guru yang kreatif mungkin dapat digunakan alat peraga Matematika, namun dari segi kesehatan maupun kenyamanan masih kurang mendukung.
Kami sangat berharap bantuan dari pemerintah, atau pun donatur penndidikan, agar terciptanya kesempurnaan penataan ruang kelas kami. Sehingga terwujud suasana belajar yang nyaman, tenang, tentram dan  menyenangkan.
Prestasi siswa kami cukup membanggakan, karena sering meraih juara di tingkat provinsi, yakni dalam bidang olimpiade Sains, Matematika maupun seni Lukis. Tenaga pendidik pun tak mau keringgalan. sering mengikuti lomba baik tingkat kabupaten maupun sampai di tingkat provinsi.

monev kkg di sd n ujungnegoro 01





Widyaiswara LPMP Jawa Tengah bersama staf berkunjung di Sanggar KKG Gugus Hasanuddin, didampingi oleh Pengawas TK/SD, Budi Jos